slider_top

[6] [recent] [slider-top-big] [Technology]
You are here: Home / IM LIFE, Tumbuhkan Kepedulian Pemuda Pada Pendidikan

IM LIFE, Tumbuhkan Kepedulian Pemuda Pada Pendidikan

| No comment
Plaza dr. Angka ITS, BSO IECC- Meskipun menyandang sebagai kampus teknik yang berkonsentrasi dengan pengembangan teknologi dan sains, mahasiswa ITS juga tidak lupa untuk turun tangan membangun negerinya melalui pendidikan. IM LIFE (ITS Mengajar Love Inspire For Education) merupakan salah satu program kerja Badan Semi Otonom ITS Education Care Center (BSO IECC) yang bertujuan menumbuhkan kepedulian KM ITS khususnya dan seluruh masyarakat Indonesia pada umumnya. Dalam acara ini BSO IECC juga mengundang HMJ yang memiliki edu-project beserta adik-adik kampung binaannya, komunitas pendidikan di Surabaya, dan seluruh KM ITS tentunya. 
IM LIFE di buka dengan pameran tools pengajaran kreatif yang telah dibuat oleh edu-project HMJ. Pameran yang diadakan mampu menarik banyak perhatian pengunjung yang datang dalam acara tersebut. Tidak hanya pameran tools pengajaran kreatif, IM LIFE juga menampilkan spot foto yang akan membuat kita tahu sejarah pendidikan di Indonesia.
Malam itu, hujan mengguyur Surabaya cukup deras. Hal itu tidak menyurutkan jalannya acara hingga acara puncak yaitu bincang-bincang seputar pendidikan bersama Prof. Daniel penasehat dewan pendidikan, Kang Goris founder ASGAR Muda dan Raisya pengajar tangguh angkatan ke-1. IM LIFE juga dimeriahkan oleh ITS Jazz dan Akatara dan ditutup dengan pengumuman pengajar tangguh angkatan ke-2. 
Salam Inspirasi! Bersatu, Mengabdi, Membangun Negeri!