slider_top

[6] [recent] [slider-top-big] [Technology]
You are here: Home / Belajar Mengajar Melalui Seminar Teaching

Belajar Mengajar Melalui Seminar Teaching

| No comment


Suasana gedung perpustakaan ITS lantai 2 pada hari minggu (28/4) tampak ramai dari biasanya. Tampak beberapa orang yang menggunakan jaket BEM ITS Mahakarya sedang menata ruangan. Ternyata mereka staff IECC BEM ITS yang akan melaksanakan seminar teaching.
Peserta dari seminar teaching kali ini adalah para pengajar yang ada di KM ITS dan para undangan dari HMJ dan BEM Fakultas. Pada materi pertama mengenai membangun pengajaran kreatif berbasis psikologi anak yang disampaikan oleh Atika Fara, pengajar muda Indonesia mengajar dan Dr Zain, direktur skipper surabaya. Disini peserta seminar berdiskusi mengenai permasalahan ketika mereka melakukan pengajaran dilihat dari sisi psikologi anak. Ketika adik-adik berbicara kotor, jangan menggunakan sistem ancam ketika agar mereka tidak melakulan hal itu lagi. Diperlukan pendekatan psikologi terhadap adik kita.
Materi selanjutnya adalah pengajaran kreatif yang disampaikan oleh Marzuki Imron. Disini peserta larut dalam suasana presentasi yang diberikan oleh pembicara. tak jarang pembicara mengeluarkan joke yang membuat peserta tertawa.
Materi terakhir mengenai pendidikan aku peduli yang disampaikan oleh Nadia Sangga. Disini peserta seminar diperlihatkan tentang realita-realita pendidikan yang ada.
“Pembicaranya keren-keren. Selain itu pelatihan ini juga membangkitkan motivasi saya untuk mengajar dan menambah wawasan saya di dunia pendidikan.” Ucap Adita, salah satu peserta seminar teaching.(zr)